
Tentang Program
PDSM merupakan program studi yang langsung dikelola di bawah FSM. Titik berat pada program studi ini adalah menekankan pada kemampuan individu dalam mengembangkan konsep keilmuan dan teknologi melalui penelitian dalam bidang sains dan matematika; kemampuan mengelola, memimpin, dan mengembangkan penelitian bidang sains dan matematika, serta kemampuan pendekatan interdisipliner dalam berkarya di bidang sains dan matematika
SKS
Dibuka Kelas By Course (84 SKS) dan By Research (84 SKS), ditempuh dalam 6 semester (3 tahun)
Profil Lulusan
- Pengelola atau Manajer
- Peneliti Pendidik (Dosen)
- Pengusaha (entrepreneur konsultan, praktisi, penguji berkualifikasi)
Gelar
Doktor Sains dan Matematika dengan 6 konsentrasi, yaitu konsentrasi biologi, fisika, kimia, matematika, statistik dan ilmu komputer/informatika